Kalurahan Siraman
Kapanewon Wonosari
Kabupaten Gunungkidul
Jl. Wonosari Pulutan Km 1.6, Besari, Siraman, Wonosari,
- "Terciptanya Desa yang Mandiri, Aman, Sejahtera dan Religius”
- |
- Bersama membangun Desa
- |
- Untuk layanan via telephon (0274) 392387 mulai jam 08:00 WIB sampai dengan 16:00 WIB
- |
- SIRAMAN SUMINAR
- |
- Crah Agawe Bubrah Rukun Agawe Santoso
- |
Penilaian pemuda pelopor
Mita Widiawati 09 Juni 2022 17:45:26 WIB
Siraman (Sida Samekta) – Kamis Legi (09/06/2022) Ahnaf Fauzy Zulkarnain pemuda berprestasi yang bertempat tinggal di RT 003 RW 007 Padukuhan Seneng, Kalurahan Siraman, Kapanewon Wonosari, Kabupaten Gunungkidul Daerah Istimewa Yogyakarta terpilih sebagai Pemuda Pelopor Kabupaten Gunungkidul tahun 2022 untuk bidang kepeloporan inovasi teknologi dengan program unggulan alat perontok jagung TOGUNG-20.
Ahnaf Fauzy Zulkarnain yang juga aktif di organisasi kalurahan sebagai Ketua Forum Anak Siraman “FANASIMA” membuat alat perontok jagung ini sejak tahun 2016 (masih SD) dan menjadi 10 besar terunggul dari yang terbaik Nasional pada KJSA (Kalbe Junior Scientist Award) 2016.
Lalu kemudian alat tersebut dikembangkan pada tahun 2018 dan pada tahun 2020 ketika Pandemi covid-19 dikembangkan lagi disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat setempat. Dengan jargon “Tepat Hemat Manfaat” teknologi tepat guna yang dibuat oleh Ahnaf diharapkan menjadi salah satu pendukung program ketahanan pangan yang dicanangkan oleh Presiden R.I.
“TOGUNG-20 ini saya pinjamkan kepada petani setempat untuk membantu mereka dalam mengolah hasil panen terutama Jagung. Saya berharap bisa masuk nominasi tingkat Nasional dan bisa juara. Dengan harapan bisa menjadi salah satu jalan saya untuk menjadi Inspirator dan Motivator untuk Generasi Muda.”
(trims.)
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Peraturan Lurah Siraman No 3 Tahun 2025 tentang Pemberian THR Kepada Lurah, Pamong, Staf dan Bamuska
- Kegiatan Safari Tarawih Pemerintah Kalurahan Siraman Ramadhan 1446 H/2025
- Peraturan Kalurahan Nomor 1 Tahun 2025 tentang Laporan Realisasi APBKal 2024
- Peraturan Kalurahan Siraman Nomor 6 Tahun 2024 tentang APBKal Tahun Anggaran 2025
- Pemasangan Banner Transparansi APBKal TA 2025 dan Realisasi APBKal TA 2024 Kalurahan Siraman
- Pengukuhan PKK Kalurahan Siraman Periode Tahun 2025-2030
- Kegiatan Panen Raya Padi Kelompok Tani Siraman II