PEMINDAHAN PASAR KAWAK
Pemdes Siraman 12 Mei 2019 10:49:58 WIB
Siraman (Sida Samekta) – Peningkatan perekonomian masyarakat merupakan salah satu prioritas Pemerintah. Berbagai kegiatan dilakukan untuk mencapai tujuan tersebut tidak terkecuali dengan membuat pasar desa maupun revitalisasi pasar desa. Saat ini mulai banyak bermunculan pasar-pasar desa yang menonjolkan potensi masing-masing desa sehingga perekonomian masyarakat terangkat.
Begitu juga di Dusun Seneng Desa Siraman keinginan masyarakat untuk meramaikan kembali Pasar Kawak yang merupakan cikal bakal Pasar Argosari Wonosari juga sangat besar. Alasan utama adalah untuk meningkatkan perekonomian masyarakat dan melestarikan budaya peninggalan pendahulu. Aktifitas di Pasar Kawak yang berlokasi di area Balai Padukuhan Seneng sudah berjalan namun hanya hari Minggu saja. Karena dirasa tempat berjualan kurang memadahi, akses jalan juga kurang memenuhi maka untuk pengembangan pasar menjadi lambat.
Sabtu (11/05/2019) Pasar Kawak resmi berpindah Lokasi di Area Tanah Kas Desa sebelah Barat Polsekta Wonosari. Pemindahan sekaligus pembukaan secara resmi Pasar Kawak dilakukan upacara penanaman pohon beringin yang menjadi simbol Pasar Kawak Dusun Seneng. Pohon Beringin diarak dari lokasi lama ke lokasi yang baru oleh Bregodho Puspo Wilogo.
“Pasar Kawak merupakan salah satu unit BUMDESA Desa Siraman yang berada di Dusun Seneng. Harapan kami Pasar Kawak bisa berkembang dan menjadi salah satu penunjang ekonomi di Desa Siraman. Nantinya Pemerintah Desa Siraman akan membangunkan kios-kios dan fasilitasnya bertahap menggunakan Dana Desa. Semangat warga masyarakat sangat tinggi untuk mensukseskan lagi Pasar Kawak yang menjadi kebanggaan warga masyarakat desa Siraman karena kental dengan sejarah dan budaya Kabupaten Gunungkidul” ujar Suyadi, SE.SH selaku Direksi BUMDESA.
Pedagang di Pasar Kawak tidak hanya warga Padukuhan Seneng saja namun dari seluruh wilayah Desa Siraman dan selama bulan Ramadhan ini Pasar Kawak buka setiap sore hari dengan menjajakan berbagai aneka macam kuliner, pakaian, buah-buahan dan masih banyak lagi.
"Untuk kelanjutan apakah setelah bulan Ramadhan pasar buka setiap hari atau hanya hari Minggu saja akan dievaluasi setelah Ramadhan bersama-sama dengan para pedagang. Karena sekarang dilokasi baru dan lebih mudah akses jalannya, tidak menutup kemungkinan nanti akan buka setiap hari." tambah Supriyadi selaku Dukuh Seneng.
(trims.)
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Bimbingan Teknis Perhitungan Suara KPPS Kalurahan Siraman Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Gunungki
- Monitoring dan Pembinaan Kelompok Kube FM Sido Makmur Padukuhan Winong dan Kube FM Sirada Maju
- Masyarakat Siraman Melaksanakan Gotong Royong Membersihkan Sampah Kiriman Banjir di Sungai Krapyak
- Kegiatan Kerja Bakti Bersih Sungai Krapyak Kalurahan Siraman
- Tirakatan Hari Jadi Kabupaten Gunungkidul ke 194
- Logo Hari Jadi ke-194 Kabupaten Gunungkidul "Lir Handaya Paseban Jati"
- Skrening Kesehatan Jiwa bersama Mercubuana Yogyakarta