Padasan Bertuah

Pemdes Siraman 03 Agustus 2016 14:19:47 WIB

Padasan/Genthong Bertuah ini milik salah satu warga, Mbah Darso Rejo yang berada di RT 002 RW 007 Dusun Seneng. Usia padasan ini sudah 150 tahun lebih. Padasan ini konon masih saudara dengan Padasan/Genthong Enceh yang berada di Makam Raja Imogiri Bantul.

Dulu Ayahanda dari Mbah Darso Rejo yaitu simbah NuryoRejo mengambil padasan ini dari Bayat Jawa Tengah. Beliau berpesan kepada Mbah Darso Rejo untuk selalu menjaga Padasan tersebut dan jangan sampai air di padasan tersebut habis.

Simbah Nuryo Rejo juga berpesan bahwa air padasan ini bisa dimanfaatkan oleh warga sekitar. Konon, air Padasan tersebut memiliki khasiat memudahkan anak usia Batita (dibawah tiga tahun) berjalan. Anak dari usia 11 bulan pada hari Jum’at Legi “diduske” (dimandikan) dengan air padasan tersebut. Namun syarat memandikan air padasan tersebut tidak boleh meminta ijin. Lebih utama ketika memandikan diketahui oleh yang punya rumah agar diteriaki “maling”. Ketika diteriaki “maling” segera berlari sambil menggendong anaknya. Hal tersebut yang menjadikan anak menjadi cepat berjalan “rikat” (cepat).

                Sampai sekarang masih banyak yang memanfaatkan air padasan tersebut. Namun itu dilakukan hanya sebagai ihktiar. Sepenuhnya harapan dan keinginan dipanjatkan kehadirat Allah SWT. Dan hanya Allah SWT jualah yang mengabulkan, yang membuat sesuatu menjadi ada. 

Komentar atas Padasan Bertuah

uJXpreoLXIdbk 09 Agustus 2017 23:26:38 WIB
7QxiPy spatfaokyccl, [url=http://ytqtfdxlfbdk.com/]ytqtfdxlfbdk[/url], [link=http://yncrpzjfflac.com/]yncrpzjfflac[/link], http://omhlmirrymep.com/
BomoNolboli 22 Juli 2017 22:18:39 WIB
http://allocating.one

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung